Hari ini bingung mau masak apa? Cobain bikin gorengan yuk, hmm dari nama gorengan aja udah bikin ngiler kan? Nah,hari ini foodgirlss masak tempe mendoan yang enak dan gurih banget yuk, caranya cukup mudah lohh.
Tempe mendoan adalah sajian varian tempe yang terkenal dan banyak disukai.
Berasal dari Banyumas, tempe mendoan merupakan makanan olahan dari fermentasi atau peragian dari kacang kedelai (soybean cake). Biasanya, orang-orang akan memburu tempe yang digoreng garing dan memiliki tekstur super renyah. Namun tempe satu ini sengaja digoreng setengah dan telah menjadi ciri khasnya.
Sebagaimana tempe yang cenderung menjadi lauk makan sementara mendoan lebih sebagai makanan ringan.
Cita rasanya hampir sama dengan tempe pada umumnya, tapi lebih tipis dengan ketebalan bahan mentah sekitar 3 inci.
Teksturnya pun tidak krispi melainkan lebih empuk dan kenyal dari adonan tepung yang digoreng setengah matang.
Kalori pada 1 potong tempe mendoan sendiri adalah 60kkal, jika 1 mangkok adalah - 320kkal. Tapi dibalik kalori segitu tersimpan kelezatan yang sangat sangat sempurna hehehehe
Dari pada penasaran yuk langsung ke cara pembuatannya.
Bahan yang di butuhkan:
• 10 lembar tempe yang diiris tipis ukuran 10 x 5 cm.
• 4 sendok makan tepung terigu serba guna.
• 1 sendok makan tepung maizena.
• 1 sendok teh ketumbar bubuk.
• 2 buah bawang putih, haluskan atau cincang halus.
• 1/4 sendok teh kunyit bubuk.
• 1/2 sendok teh kaldu bubuk.
• 1/2 sendok teh garam, tambahkan jika kurang asin.
• 1 batang daun bawang, rajang halus (tambahkan bila suka)
1 batang daun seledri, rajang halus.
• air secukupnya.
• minyak goreng secukupnya untuk menggoreng.
Cara membuat:
1. Siapkan mangkuk lebar, masukkan tepung terigu, tepung maizena, ketumbar bubuk, kunyit bubuk, kaldu bubuk, dan garam.
2. Aduk rata dengan spatula.
3. Tuangkan air secukupnya hingga menjadi adonan yang kental. Jika terlalu encer tambahkan sedikit tepung terigu.
4. Tambahkan daun bawang dan daun seledri, aduk rata.
5. Cicipi rasanya, tambahkan garam jika kurang asin.
6. Masukkan tempe, lumuri permukaanya dengan adonan tepung hingga seluruh permukaan tempe terlumuri.
7. Siapkan wajan, tuangkan minyak agak banyak dan panaskan hingga minyak benar-benar panas. Masukkan tempe yang telah terlumur tepung dan goreng hingga permukaannya kuning keemasan. Hal yang khas dari tempe mendoan adalah tempe digoreng hanya setengah matang sehingga permukaannya masih lembek, tidak kering sebagaimana tempe goreng umumnya.
8. Angkat dan tiriskan.
9. Sajikan tempe selagi hangat bersama sambal kecap atau saus tomat/sambal instan.
RESEP SAMBAL KECAP
Bahan:
• 5 butir bawang, potong dadu kecil/diiris tebal atau sesuai selera.
• 8 buah cabe rawit, iris kasar menyerong/bulat
• 1 buah tomat merah, potong dadu
• 50 ml kecap manis, atau secukupnya sesuai selera
Cara Membuat Sambal Kecap:
1. Siapkan mangkuk kecil, masukan semua bahan, aduk perlahan hingga semua bahan tercampur rata.
2. Sambal kecap siap disajikan menemani lezatnya Tempe Mendoan.
7. Siapkan wajan, tuangkan minyak agak banyak dan panaskan hingga minyak benar-benar panas. Masukkan tempe yang telah terlumur tepung dan goreng hingga permukaannya kuning keemasan. Hal yang khas dari tempe mendoan adalah tempe digoreng hanya setengah matang sehingga permukaannya masih lembek, tidak kering sebagaimana tempe goreng umumnya.
8. Angkat dan tiriskan.
9. Sajikan tempe selagi hangat bersama sambal kecap atau saus tomat/sambal instan.
RESEP SAMBAL KECAP
Bahan:
• 5 butir bawang, potong dadu kecil/diiris tebal atau sesuai selera.
• 8 buah cabe rawit, iris kasar menyerong/bulat
• 1 buah tomat merah, potong dadu
• 50 ml kecap manis, atau secukupnya sesuai selera
Cara Membuat Sambal Kecap:
1. Siapkan mangkuk kecil, masukan semua bahan, aduk perlahan hingga semua bahan tercampur rata.
2. Sambal kecap siap disajikan menemani lezatnya Tempe Mendoan.
Selamat menikmati sobat foodgirlss,sampai jumpa dilain hari dengan resep yang menarik dan simple lainnya. Silahkan beri saran dengan comment dibawah agar foodgirlss memasak masakan lainnya.
Nama : Lathifatul Fitri (20)
Rooah Ayu Roodlyah (29)
Zhiyadatul Afilla I. (36)
Kelas : XII - TKJ 2
0 Komentar